28 Aug 2020 Berita General
Jakarta. Tahun ini Dunia Fantasi Ancol genap berusia 35 tahun, bukan waktu yang singkat untuk mempertahankan eksistensi kawasan wahana bermain yang paling diminati dan menjadi favorit wisatawan yang berkunjung ke Taman Impian Jaya Ancol.
Buat kamu yang punya kenangan dan hobi menghabiskan liburan di kawasan ini, wajib mengetahui perjalanannya dari tahun ke tahun. Dunia Fantasi Ancol memulai perjalanannya pada tanggal 29 bulan Agustus tahun 1985. Perjalanan dari sebuah cita-cita untuk menciptakan kebahagiaan seluruh keluarga Indonesia. Seperti sebuah perjalanan, Dunia Fantasi Ancol selalu bergerak untuk maju dan melakukan inovasi untuk menciptakan dan menghadirkan pengalaman liburan indah dan seru yang tidak terlupakan.
Saat dibuka, kawasan ini memiliki luas 10 hektar dengan 12 wahana yang seru dan memacu adrenalin, kemudian mengalami perluasan menjadi 12 hektar dengan 18 wahana di rentang tahun 1988 – 1992. Tak berhenti di situ, dengan bertambahnya wisatawan menghabiskan liburannya bersama keluarga di kawasan ini, pada rentang waktu 2002 – 2012 Dunia Fantasi menambah wahananya dengan total 25 wahana dan luasan 18 hektar lalu bertambah 5 wahana baru pada rentang waktu 2014 – 2017, sehingga memilki 30 wahana dengan luas area 19 hektar.
Dengan motto inovasi tiada henti, kini area bermain yang memiliki keistimewaan di hati masyarakat melengkapinya dengan 36 wahana dengan kawasan yang lebih luas lagi yaitu 21 hektar. Tentunya adanya perluasan kawasan dan penambahan wahana ini tidak lain hanya ingin menjadikan kawasan Dunia Fantasi sebagai destinasi wisata dan liburan yang dapat dinikmati oleh seluruh anggota keluarga. Sebab kini tidak hanya kalangan remaja saja yang dapat menikmatinya, tetapi seluruh anggota keluarga termasuk anak-anak di kawasan terbaru Dunia Kartun.
Teuku Sahir Syahali, Direktur Utama PT Taman Impian Jaya Ancol mengungkapkan bahwa denyut inovasi Dunia Fantasi tidak pernah berhenti. Diharapkan dengan selalu hadirnya wahana baru di kawasan ini dapat menambah kebahagiaan dan kegembiraan seluruh anggota keluarga.
Dunia Fantasi Ancol hadir dengan membawa cerita dalam setiap kawasannya. Hanya di Dunia Fantasi pengunjung diajak berpetualang dengan 9 kawasan yang tematik. Kawasan Hikayat, Indonesia, Eropa, Yunani, Jakarta, Asia, Amerika, Kidz Fantasy, dan Dunia Kartun merupakan nama-nama kawasan yang memiliki keunikan berbeda-beda mulai dari tema arsitektur bangunan dan ornamennya.
Sejumlah fasilitas pendukung yang ada di dalamnya juga terus ditingkatkan kualitasnya, dan terus mempertahankan pelayanannya dengan standarisasi pelayanan bersertifikat ISO 9001 – 2005. Tentunya semata-mata hanya ingin memberikan pengalaman dan pelayanan prima yang tak akan terlupakan.
Di depan masih banyak impian untuk menjadikan Dunia Fantasi Ancol sebagai kawasan wisata dan hiburan yang semakin berkualitas. Sebuah mimpi yang menjadikan Dunia Fantasi selalu menjadi kebanggan Indonesia dan menjadi Dunia Keajaiban dan Kegembiraan Keluarga.