Sekolah Rakyat Ancol Menambah Jenjang Setara SMA Kurikulum Pariwisata di 2019

28 Dec 2018 Berita General

Sekolah kejuruan adalah salah satu jenjang pendidikan menengah dengan kekhususan mempersiapkan lulusannya untuk siap bekerja dan menghasilkan pekerja yang intelektual, emosional dan spiritual yang baik. PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk mempunyai komitmen yang kuat terhadap dunia pendidikan. Konsep edutainment atau edukasi dengan pendekatan hiburan yang menyenangkan adalah salah satu yang diusung di setiap unit rekreasi yang berada dalam kawasan Taman Impian Jaya Ancol. Hal ini juga mendasari salah satu program sosial PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk bidang pendidikan yaitu Sekolah Rakyat Ancol (SRA)

Dirintis sejak tahun 2004, Ancol bekerjasama dengan Yayasan Sekolah Rakyat Indonesia (YSRI) pada awalnya memberikan kesempatan kepada 25 siswa yang putus sekolah atau kurang mampu melanjutkan sekolahnya untuk dapat melanjutkan pembelajarannya ke tingkat SMP. Ditahun 2018 Sekolah Rakyat Ancol sudah memiliki 118 siswa dan siswi serta 15 tenaga pengajar serta pengurus sekolah.

Sekolah yang terletak di wilayah Kelurahan Ancol ini, di tahun ajaran baru 2019, akan menambah jenjang setara SMA (paket C) diperkaya dengan kurikulum pariwisata yang diharapkan dapat menambah sumber daya manusia yang profesional dan berstandar. 

Sekolah Rakyat Ancol Pariwisata merupakan program Corporate Social Responsibility (CSR) PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk, dan diperuntukan anak-anak usia sekolah 15-25 tahun yang kurang mampu dalam segi ekonomi dan anak lulusan SMP/MTS yang mengalami hambatan untuk melanjutkan sekolah.

Dengan fokus pada satu jurusan/bidang yaitu usaha jasa pariwisata, Sekolah Rakyat Ancol menerapkan model pendidikan, sarana/prasarana dan fasilitas sesuai dengan standar industri pariwisata yang didukung tenaga pengajar berpengalaman dibidang pariwisata, sistem pembelajaran yang modern berbasis kompetensi dengan menerapkan Competencies Based Training (CBT).

Selain itu dengan diresmikannya gedung baru Sekolah Rakyat Ancol 28 Desember 2018, yang merupakan gabungan antara SRA 1 yang dan SRA 2 diharapkan menjadi semangat  para siswa/siswi serta para pengajar dan pendukung program ini dalam mendukung pendidikan Indonesia. Peresmian ini dihadiri oleh jajaran komisaris dan direksi PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk

“Program ini memberikan harapan baru bagi anak-anak yang ingin menjadi bagian dari industri pariwisata Indonesia”. Ucap C. Paul Tehusijarana, Direktur Utama PT Pembangunan
Jaya Ancol Tbk


Informasi media:
Rika Lestari
Corporate Communications
Ancol Taman Impian
rika@ancol.com/ corcomm@ancol.com

Berita Lainnya

Ancol Isekai Run 2024, Event Lari Seru Untuk Keluarga
Ancol Isekai Run 2024, Event Lari Seru Untuk Keluarga
LEBIH LANJUT >
Ulang Tahun ke-2 Jakarta Bird Land Ancol, Rekreasi Bersama 100 Anak Yatim
Ulang Tahun ke-2 Jakarta Bird Land Ancol, Rekreasi Bersama 100 Anak Yatim
LEBIH LANJUT >
Jadi Member Annual Pass Dufan, Banyak Untungnya
Jadi Member Annual Pass Dufan, Banyak Untungnya
LEBIH LANJUT >