CEK AGENDA LIBURAN AKHIR PEKAN INI DI ANCOL TAMAN IMPIAN

30 Mar 2021 Berita General

Akhir pekan merupakan saat yang dinanti oleh setiap orang, beragam rencana kegiatan biasanya sudah dirancang jauh hari untuk bisa menghabiskan waktu liburan, terlebih minggu ini ada liburan akhir pekan yang cukup panjang yaitu Jum’at sampai Minggu. Mengunjungi destinasi wisata biasanya sudah masuk dalam agenda liburan panjang. Salah satunya ke Taman Impian Jaya Ancol.

Taman Impian Jaya Ancol siap menerima kunjungan wisatawan, sebab sejumlah protokol kesehatan juga diterapkan secara displin di kawasan ini. Pengunjung wajib tetap menggunakan masker, menjaga jarak yang telah diatur di setiap wahana dan restoran,sering mencuci tangan di wadah cuci tangan yang telah disediakan serta tetap menjaga untuk menghindari kerumunan. Tim patrol juga berada ditengah-tengah pengunjung untuk memonitor dan menghimbau pengunjung agar disiplin menerapkan prokes saat berwisata. Kawasan Ancol juga telah memperoleh sertifikat CHSE – CleanlinessHealthSafety, dan  Environment di unit-unit rekreasinya.

Saat liburan akhir pekan ini ada sejumlah kegiatan yang dapat dinikmati pengunjung, antara lain:

SEA WORLD ANCOL

Rabbit Underwater Show – In Mission: Save The Ocean

Sebuah atraksi edukasi yang menceritakan bagaimana polusi sampah laut yang dapat mengganggu ekositem di lautan. Mengisahkan seekor kelinci yang berhasil menyelamatkan telur penyu dari kepunahan dan polusi laut. Cerita ini akan diperagakan oleh para penyelam Sea World Ancol di dalam akuarium utama dan bisa disaksikan pengunjung pada pukul 13.30 WIB selama tiga hari berturut-turut yakni 2 – 4 April 2021. 

OCEAN DREAM SAMUDRA

Rekreasi Gratis Untuk Pahlawan Kesehatan Indonesia

Merupakan bentuk apresiasi kepada tenaga kesehatan Indonesia yang telah bekerja membantu masyarakat Indonesia berjuang melawan pandemi COVID-19. Dengan melakukan verifikasi secara online melalui http://bit.ly/VerifikasiOnlineRekreasiGratisNakes dan mengunduh bukti identitas tenaga kesehatan dan KTP, akan menerima 1 (satu) tiket gratis untuk tenaga kesehatan dan kode unik untuk mendapatkan harga promo dengan maksimal 4 orang pendamping yang dapat dibeli melalui www.ancol.com. Periode promo 1 April sampai 7 Mei 2021.

PASAR SENI ANCOL

Pameran PULIH

PULIH merupakan pameran pertama dalam program revitalisasi Pasar Seni Ancol, dan merupakan bagian dari kampanye #PemulihanBersama yang diaktifkan Pasar Seni Ancol bersama dengan berbagai seniman dan tokoh seni budaya. Pameran PULIH ini sendiri secara umum ingin menyelami fungsi seni dan budaya dan fungsi ruang seni sebagai media untuk pemulihan di berbagai bidang untuk mengatasi berbagai krisis di masa pandemi.

Kegiatan ini merupakan hasil kolaborasi dengan Yayasan Cita Prasanna dan dukungan dari Direktorat Kebudayaan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dalam bentuk pameran seni rupa, seni pertunjukkan, dan aktivasi sosial. Pameran ini dapat dinikmati sepanjang bulan April 2021 mulai pukul 09.00 – 17.00 WIB di Galeri Pasar Seni Ancol.

DUNIA FANTASI ANCOL

Ancol X Andrian Ishak – Special Molecular Gastronomy season 2

Pengalaman baru makan malam bersama orang tercinta di pelataran wahana Dunia Fantasi Ancol. Setelah sukses pada season 1 pada Februari lalu, kini pengalaman makan secara unik ini hadir kembali. Pengunjung akan diajak menikmati sejumlah wahana di Dufan dan ditutup dengan makan malam dengan menu dan sajian yang spesial, dimana melalui makanan ini, pengunjung akan di ajak seakan "berkeliling wahana Dufan", jadi ada makanan yang akan mengingatkan kita dengan sensasi bermain di beberapa wahana dan ada kejutan sensasi lainnya yang akan diadakan khusus pada 3 April 2021 pukul 19.00 WIB.

Jangan lupa untuk tetap melakukan pembelian tiket secara online melalui www.ancol.com dan nikmati keseruan berakhir pekan di Taman Impian Jaya Ancol dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, agar kita semua bisa Senang Selamat Bareng Bareng.

Berita Lainnya

Rilis Kinerja Kuartal I – 2024, Begini Penjelasan PJAA
Rilis Kinerja Kuartal I – 2024, Begini Penjelasan PJAA
LEBIH LANJUT >
Ancol Ajak Ratusan Pemuda Ikut Melestarikan Lingkungan
Ancol Ajak Ratusan Pemuda Ikut Melestarikan Lingkungan
LEBIH LANJUT >
Halal Bihalal Karyawan PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk Turut Hadirkan Forkopimko Jakarta Utara
Halal Bihalal Karyawan PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk Turut Hadirkan Forkopimko Jakarta Utara
LEBIH LANJUT >